Catat! Begini Cara Cek Iuran BPJS Kesehatan Lewat SMS

 


Wikiveda - Tagihan iuran BPJS Kesehatan kini bisa dicek melalui SMS. Layanan iuran BPJS Kesehatan itu disebut SMS Gateway.

 

SMS Gateway adalah layanan informasi dua arah yang ditransmisikan melalui sistem informasi sebagai pesan singkat. Layanan SMS Gateway dapat diakses ke nomor resmi BPJS Kesehatan di nomor 08777-5500-400.

 

Manfaat SMS Gateway iuran BPJS Kesehatan akan memberikan layanan informasi jumlah iuran peserta melalui saluran komunikasi yang sederhana dan mudah digunakan.

 

Untuk mengecek tagihan iuran BPJS Kesehatan dapat dilakukan melalui pengiriman pesan dengan format :

 

TAGIHAN<spasi>NOMOR KARTU BPJS KESEHATAN

Contoh       : TAGIHAN 0001260979209

Kirim ke      : 087775500400

 

Perlu diketahui, BPJS Kesehatan tidak bertanggung jawab atas informasi yang berasal dari nomor selain BPJS Kesehatan SMS Gateway  - 087775500400. Waspada penipuan yang mengatasnamakan BPJS Kesehatan.

 

Untuk informasi lebih lanjut hubungi 1500400 atau hubungi kami di website BPJS Kesehatan.


0 Comments